#Description:
Title: Avengers: Infinity War (2018)
Casts: Robert Downey Jr, Chris Evans, Chris Hemsworth, Scarlett Johansson, Mark Rufallo, Tom Hiddleston, Anthony Mackie, Benedict Cumberbatch, Benedict Wong, Josh Brolin, Tom Holland, Don Cheadle, Elizabeth Olsen, Paul Bettany, Chadwick Boseman, Letitia Wright, Danai Gurira, Chris Pratt, Zoe Saldana, Dave Bautista, Sebastian Stan, Vin Diesel, Karren Gillan, Pom Klementieff, Bradley Cooper, Sean Gunn.
Director: Anthony & Joe Russo
Studio: Marvel Studios, Walt Disney Pictures
#Synopsis:
Kapal angkasa bangsa Asgardian berhasil keluar dari planet Asgard yang hancur usai pertempuran Thor (Chris Hemsworth) melawan Hela (Cate Blanchett) dan Surtur dihadang oleh kapal angkasa raksasa milik Thanos (Josh Brolin). Thanos melacak keberadaan Space Stone berada di kapal angkasa bangsa Asgardian. Thor awalnya yakin bahwa Space Stone itu tidak ada ditangan mereka dan sudah ikut hancur bersamaan dengan planet Asgard, tapi ternyata dugaan itu salah. Space Stone itu berhasil diselamatkan oleh Loki (Tom Hiddleston) sebelum Asgard hancur. Thanos membantai habis bangsa Asgardian yang berusaha mencoba menghalanginya untuk mendapatkan Space Stone dibantu dengan ketiga Children of Thanos yakni: Proxima Midnight, Corvus Glaive dan Ebony Maw. Seluruh isi kapal angkasa Asgardian hancur, Thanos berhasil mendapatkan Space Stone, Thor terlempar jauh ke luar angkasa dan Hulk (Mark Ruffalo) berhasil dilempar ke bumi oleh kekuatan Dark Magic dari Heimdall (Idris Elba).
Sementara itu, di bumi keadaan tiba-tiba menjadi kacau. beberapa kapal angkasa berbentuk cincin mendarat dibumi. Dr Strange (Benedict Cumberbatch), Tony Stark/Iron Man (Robert Downey Jr), Wong (Benedict Wong), dan Peter Parker/Spider-Man (Tom Holland) bergegas untuk melacak apa yang sebenarnya terjadi. Rupanya itu adalah kapal angkasa milik Thanos yang sedang mencari keberadaan Infinity Stones lainnya. Kali ini ia mencari Time Stone yang ada di genggaman Dr Strange. Iron Man beserta yang lainnya berusaha melawan para Children of Thanos agar Time Stone tidak jatuh ke tangan mereka. Tapi sayang, kekuatan Children of Thanos itu jauh lebih tinggi dibandingkan Iron Man dan yang lainnya. Mereka sangat kewalahan melawan Ebony Maw dan rekannya. Hingga akhirnya Dr Strange berhasil diculik oleh salah satu Children of Thanos dan dibawa ke kapal angkasanya. Melihat Dr Strange dalam bahaya, Iron Man dan Spider-Man lantas tak tinggal diam, ia mencoba menyusul dan menyusup ke dalam kapal angkasa Thanos yang terbang pergi meninggalkan bumi menuju planet Titan.
Sementara itu, Team Guardians of The Galaxy menemukan Thor yang tak sadarkan diri melayang di angkasa. Starlord (Chris Pratt), Gamora (Zoe Saldana), Mantis (Pom Klementieff), Drax (Dave Bautista), Raccoon (Bradley Cooper) dan Teen Groot (Vin Diesel) kemudian menyelamatkan Thor. Usai sadar, Thor memberitahukan bahwa alam semesta sedang dalam bahaya karena Thanos telah datang untuk memburu Infinity Stones. Mendengar kata Thanos, mengingatkan Gamora pada masa lalunya. Ia merupakan anak tiri dari Thanos beserta dengan Nebula (Karen Gillan). Thor yang kini tak mempunyai senjata, memutuskan untuk pergi ke planet Nidavellir, planet dimana ia dulu pernah mendapatkan senjata palu petir bersama dengan Raccoon dan Groot.
Thanos kini memiliki Power Stone dan Space Stone. Tinggal empat Infinity Stones lagi untuk ia kumpulkan agar kekuatan maha dahsyat bisa dimiliki. Thanos pun bergerak menuju planet Knowhere untuk mendapatkan Reality Stones yang kabarnya berada di planet tersebut. Setibanya disana, ia bertemu dengan Starlord, Gamora, Mantis dan Drax yang tengah mencari Reality Stone juga. Pertemuan kembali Gamora dengan Thanos membuat perasaan Gamora campur aduk. Tak perlu membuang waktu lama, Thanos lagi-lagi berhasil mengumpulkan Infinity Stones. Lebih parahnya, ia menculik Gamora untuk mencari Infinity Stones berikutnya yakni Soul Stone. Thanos kemudian membawa Gamora ke pesawat angkasa nya untuk mempertemukannya dengan Nebula, saudaranya. Thanos mengancam akan membunuh Nebula jika Gamora tak memberitahukan dimana Soul Stone berada. Tak ada pilihan lain, Gamora pun memberitahukan Soul Stone berada di planet Vormir. Dengan bantuan Space Stone, Thanos diberi kemudahan untuk mencapai planet Vormir. Disanalah ia akhirnya menemukan Soul Stone. Tapi untuk mendapatkannya, Thanos harus mengorbankan orang yang paling dicintainya. Demi misinya untuk menyeimbangkan alam semesta dan memusnahkan separuh populasi kehidupan manusia, ia melakukan pengorbanan untuk mendapatkan Soul Stone.
Usai mendapatkan Soul Stone, Thanos kembali berusaha mengambil Time Stone dari tangan Dr Strange yang sedang berada di planet Titan bersama dengan Iron Man, Spider-Man dan juga kini Starlord, Mantis dan Drax ikut bergabung untuk menjaga Time Stone. Tapi, kekuatan Thanos semakin kuat usai Infinity Gauntlet nya satu persatu mulai lengkap. Mereka kewalahan menahan serangan Thanos. Dan pada akhirnya, Time Stone pun berhasil diambil Thanos.
Tinggal satu lagi yakni Mind Stone. Batu tersebut ada di bumi dan dimiliki oleh Vision (Paul Bettany). Mendengar kabar Thanos akan menuju bumi, kekasih dari Vision yakni Wanda Maximoff/Scarlett Witch (Elizabeth Olsen) berusaha sekuat tenaga dengan kekuatannya untuk melindungi Vision. Beruntung, Scarlett tidak sendirian, ia dibantu oleh Nomad/Captain America (Chris Evans), Natasha Romanoff/Black Widow (Scarlett Johansson), Bucky (Anthony Mackie), War Machine dan Falcon. Agar Vision lebih aman, Nomaden memutuskan untuk membawa Vision ke Wakanda. King T'Challa/Black Panther (Chadwick Boseman) beserta penduduk Wakanda bersiap untuk membantu melindungi Vision dari buruan Thanos. Mampukah para Avengers di bumi mempertahankan Mind Stone agar tidak jatuh ke tangan Thanos?
#Review:
Debut perdana Marvel Cinematic Universe dimulai pada tahun 2008 lewat film Iron Man. Sejak saat itu, Marvel Studios semakin serius mengembangkan cerita MCU menjadi lebih luas. Hingga tak terasa, 10 tahun telah berlalu. 19 film Marvel Cinematic Universe sudah dirilis dalam periode ini. Tahun 2018 terasa menjadi tahun paling spesial bagi seluruh pecinta Marvel. Mengapa? Karena April 2018 ini film AVENGERS yang ke-3 dirilis bertepatan dengan moment INFINITY WAR, yang dimana menjadi puncak perjalanan Marvel Cinematic Universe selama 10 tahun ini.
Semenjak tahun lalu, gaung film ini sudah sangat terdengar. Berbagai informasi, teaser, trailer hingga poster semuanya selalu mendapat hype besar dari penonton diseluruh dunia. Imajinasi liar seluruh pecinta film Marvel selama ini akhirnya terwujud dalam satu judul film dengan durasi film yang terbilang wow yakni mencapai 150 menit.
Aku takjub dengan sutradara dan penulis skenario film AVENGERS: INFINITY WAR (2018) ini. Mereka dengan sangat baik membangun sebuah plotline untuk seluruh karakter dalam film ini. Dua puluh lebihan superhero juga tampil dengan porsi yang seimbang dan tidak ada satupun yang mubazir atau sekedar numpang lewat saja. Bahkan beberapa diantaranya memberikan impact yang sangat baik ke dalam cerita baik itu ketika moment menegangkan, mengharukan hingga menyenangkan. Chemistry antar karakter dari berbagai film Marvel yang akhirnya bersatu ini terasa begitu kuat. Tone film juga penuh dengan warna tak hanya sekedar fun, tapi juga sedih sekaligus gelap. Gila sih. Paket lengkap banget! Yang ku bikin takjub berikutnya adalah dalam film ini kita diberikan beberapa moment emosional yang sangat mendalam. Aku sangat suka cerita Thanos dengan Gamora. Disini sang sutradara berhasil menghadirkan sosok Thanos yang tak cuma jahat dan hanya menghancurkan team Avengers, tapi juga mempunyai motivasi yang kuat serta mempunyai sisi manusiawi dalam dirinya. Aku sampai menangis bahagia melihat Thanos digambarkan seperti ini. Sisi komedi rasanya tak bisa lepas dari film-film Marvel. Hampir semua superhero dalam film ini tampil mencuri perhatian ketika menampilkan jokesnya. Moment perang melawan Thanos beserta anak-anak buahnya juga terasa begitu powerful dan mengesankan. Ditambah lagi dengan set lokasi perang yang tak hanya di satu tempat yakni di antar planet dan juga bumi, tepatnya di Wakanda yang membuat film ini terasa sangat seru!
Untuk segi visual. Aku kemarin ibadah nonton film ini di hari dan show pertama tayang di Indonesia yakni di IMAX 3D. Dan sensasinya memang jempolan. Gambar serta visualnya sangat memukau nyaris tanpa cela.
Overall, AVENGERS: INFINITY WAR (2018) sangat memuaskan! 10 tahun perjalanan Marvel Cinematic Universe yang tak mengecewakan!
[9.9/10Bintang]
No comments:
Post a Comment