Tuesday, 25 September 2018

Fakta "Bangkitnya" Suzzanna Di Film Bernapas Dalam Kubur


Siapa yang tak kenal dengan sosok Ratu Horror Indonesia Suzzanna? Hampir semua masyarakat Indonesia tahu dengan sosok almarhumah yang satu ini. Menurut sumber Wikipedia yang aku baca, Aktris kelahiran 13 Oktober 1942 ini mulai melejit sebagai salah satu aktris perfilman Indonesia pada tahun 1970-1990an. Film-film yang dibintangi beliau mayoritas bertemakan mistis dan tak sedikit juga bernuansa sensual. Beberapa film horror beliau bahkan menjadi ikonik dan legend. Sebut saja: BERNAPAS DALAM LUMPUR (1970), SUNDEL BOLONG (1981), RATU ILMU HITAM (1981), NYI BLORONG (1983), NYI RORO KIDUL (1985) hingga MALAM SATU SURO (1988), semuanya meninggalkan kesan misterius baik itu kepada penonton maupun kepada sosok Suzzanna itu sendiri. Masuk ke tahun 1990an Suzzanna memutuskan untuk pensiun dari industri perfilman Indonesia yang telah melambungkan namanya. Beliau lebih fokus untuk menjalani perannya sebagai ibu rumah tangga di keluarganya. 



Namun pensiunnya Suzzanna dari industri perfilman Indonesia tidak sepenuhnya hilang bagai ditelan bumi. Sederet kabar mengenai rumah tangganya hingga aura mistis tetap mengelilingi kehidupan Suzzanna. Pada tahun 2003, Suzzanna kemudian comeback bermain dalam sinetron bertema mistis di dua stasiun televisi swasta Indonesia. Menuju tahun 2008, Suzzanna kembali ke industri perfilman Indonesia dengan membintangi sebuah film horror berjudul HANTU AMBULANS (2008) bersama Dimas Andrean dan Ratna Galih. Film tersebut menjadi film terakhir beliau sebelum menghembuskan nafas terakhirnya pada 15 Oktober 2008. Meninggalnya Suzzanna sempat menggemparkan industri hiburan di Indonesia. Tak sedikit yang merasa kehilangan sosok Ratu Horror Indonesia ini.
Usai meninggalnya Suzzanna, muncul beberapa aktris Indonesia yang konon digadang-gadang sebagai The Next Suzzanna. Diantaranya Julia Perrez, Dewi Perssik hingga Roro Fitria. Ketiga aktris paling sering disebut oleh media sebagai penerus Suzzanna lantaran ketiganya mempunyai kesamaan yaitu bermain dalam film-film bertema mistis dan sensual, terkadang juga tertangkap liputan media tengah melakukan ritual-ritual di pantai selatan atau di tempat keramat. Namun ketiga aktris itu merasa tidak pantas untuk menjadi penerus atau the next Suzzanna karena bagi mereka, sosok almarhumah Suzzanna takkan pernah tergantikan oleh siapapun.


Soraya Intercine Films selaku rumah produksi film-film Suzzanna pada era 1980an beberapa tahun yang lalu tertarik untuk "membangkitkan" kembali film-film horror itu. Yang menjadi pertanyaan terbesar, siapakah yang akan memerankan sosok almarhumah Suzzanna? Banyak spekulasi bermunculan tentang siapa yang akan menjadi Suzzanna. Nama-nama aktris yang tengah populer bermain dalam film horror Indonesia seperti Prilly Latuconsina, Luna Maya hingga Aura Kasih dikabarkan menjadi kandidat terkuat untuk memerankan Suzzanna. Alasan Prilly diduga akan menjadi Suzzanna lantaran kesuksesan Prilly bermain dalam dua judul film horror DANUR (2017) dan MADDAH (2018). Alasan Aura Kasih bisa menjadi memerankan Suzzanna berkat kemajuan pesat aktingnya diberbagai judul film belakangan ini. Aura Kasih juga kerap disandingkan dengan almarhum Julia Perrez karena mempunyai kemampuan akting yang cukup serta memiliki daya sensual yang kuat. Ada juga beberapa angle photoshoot yang Aura Kasih lakukan sekilas mirip dengan Suzzanna. Alasan Luna Maya menjadi salah satu calon terkuat memerankan Suzzanna ketika ia sangat berhasil bermain dalam film-film horror berkualitas produksi Hitmaker Studios. THE DOLL 2 (2017) dan SABRINA (2018) menjadi pembuktian sosok Luna Maya bahwa ia mempunyai kualitas tinggi dalam berakting.
Pertengahan tahun 2018 lalu, Soraya Intercine Films secara mengejutkan mengunggah sebuah foto shooting dengan menambahkan hashtag #Suzzanna #SundelBolong #BernapasDalamKubur. Dalam foto tersebut terlihat sesosok wanita mengenakan pakaian warna putih berambut dan wajahnya ditutupi oleh clapper board.


Usai foto tersebut diposting, makin banyak orang yang penasaran dengan project film ini. Tak sedikit pula di sosial media menebak-nebak siapa yang akan memerankan Suzzanna. Teaser foto demi foto kemudian dirilis oleh Soraya Intercine Films lewat akun Instagram dan Twitter mereka. Di unggahan foto terbarunya memperlihatkan dengan jelas muka karakter Suzzanna yang hampir 100% menyerupai sosok aslinya. Reaksi sosial media waktu itu begitu besar dan dibuat merinding melihat teaser foto terbaru yang diunggah Soraya.



Dan akhirnya, pada 24 September 2018 kemarin, Soraya Intercine Films melangsungkan press conference di tempat mereka seputar film SUZZANNA: BERNAPAS DALAM KUBUR. Dan resmilah sudah, sosok Suzzanna versi terbaru ini diperankan oleh Luna Maya! Di press conference tersebut dihadiri oleh Sunil Soraya selaku produser dari Soraya Intercine Films, kemudian ada Luna Maya, Herjunot Ali dan juga sutradara Rocky Soraya. Sunil Soraya selaku produser juga memberikan informasi mengenai estafet sutradara film ini antara Anggy Umbara dan Rocky Soraya. Dikutip dari liputan Adi Abbas Nugroho di portal berita Kapanlagi, Produser film SUZZANNA: BERNAPAS DALAM KUBUR ini meminta Rocky Soraya untuk take-over, melakukan re-shoot dan merombak skenario hampir 70% keseluruhan film yang sebelumnya tengah dikerjakan oleh Anggy Umbara. Ditanya perihal mengapa hampir 70% dirombak, Rocky Soraya menerangkan bahwa adanya perbedaan ide kreatif antara dirinya dengan sang produser dan juga sutradara lama yakni Anggy Umbara. 




Proses shooting yang sudah hampir rampung juga terpaksa extend hingga 20 harian lebih untuk melakukan proses re-shoot dan merombak skenario. Hal tersebut membuat budget untuk film SUZZANNA: BERNAPAS DALAM KUBUR menjadi membengkak. Sunil Soraya bahkan mengklaim total biaya produksi film ini setelah melakukan proses re-shoot cukup besar dan setara dengan total biaya produksi film TENGGELAMNYA KAPAL VAN DER WIJCK. Jika melihat filmography dan apa yang sudah dicapai oleh Rocky Soraya bersama dengan Hitmaker Studios selama ini, aku cukup yakin film SUZZANNA: BERNAPAS DALAM KUBUR yang akan tayang serentak diseluruh bioskop Indonesia pada 15 November 2018 mendatang akan menjadi film horror Indonesia yang paling menggemparkan tahun ini. Semoga hasilnya memuaskan, mampu setara dengan PENGABDI SETAN atau SEBELUM IBLIS MENJEMPUT. Amiin!


Inilah teaser trailer perdana film SUZZANNA: BERNAPAS DALAM KUBUR yang dibintangi oleh Luna Maya, Herjunot Ali, Alex Abbad, Teuku Rifnu Wikana, Asri Welas, Opie Kumis, Verdi Solaiman, Ence Bagus dan Clift Sangra.

No comments:

Post a Comment