Thursday, 14 October 2021

[Trivia] TrueID Original Series - Ritual: Anthology Horror Series Dari Kreator Mangkujiwo!



Platform Streaming TrueID dan MVP Entertainment dengan bangga menghadirkan sebuah Antologi Horror terbaru berjudul RITUAL THE SERIES (2021) yang sudah bisa ditonton secara GRATIS tanpa syarat apapun di aplikasi atau website TrueID.
Sekilas informasi, serial ini disutradarai oleh kreator film horror MANGKUJIWO (2020) yaitu Azhar Kinoi Lubis. Musim pertama dari serial ini mempunyai total sembilan episode dan semuanya sudah bisa ditonton hanya di TrueID. Klik link berikut untuk menonton RITUAL THE SERIES (2021) https://bit.ly/tw-nontonritual


Episode 1: Makan Malam (Tayang Perdana: 9 September 2021)
Berkisah tentang seorang pemulung yang mengambil makanan dari sesajen yang disimpan tepat dibawah sebuah pohon keramat. Ide cerita episode pertama ini cukup menarik sekaligus memberikan sentilan sosial soal kehidupan para pemulung dan gelandangan. Putri Ayudya dan Abiyyu Barakbah berhasil menampilkan hubungan ibu-anak serta ekspresi ketakutan yang memuaskan.


Episode 2: Buku Menjadi Abu (Tayang Perdana: 9 September 2021)
Berkisah tentang seorang siswi sekolah yang membakar sebuah buku lalu meminum abunya agar bisa mengerjakan ujian dengan lancar. Pemilik buku yang dibakar tersebut konon adalah siswi pintar di sekolah yang sudah meninggal. Pada episode kedua ini, mitos soal meminum abu dari buku bisa membuat pintar dieksekusi dengan sangat menarik. Ditambah lagi adanya konflik orangtua dan anak yang menuntut berprestasi di sekolah. Sebuah keadaan yang pastinya sangat mudah ditemukan di kehidupan sehari-hari.


Episode 3: Satu Atap (Tayang Perdana: 9 September 2021)
Berkisah tentang seorang penulis lagu yang diminta kembali ke kosan lamanya. Tiba disana, ia diminta untuk menemani anak pemilik kost yang tidak mau keluar dari kamar. Terror rumah kost tua yang sepi dengan perabotan jadul menambah kengerian episode ini. Atmosfer horror yang ditebar pun begitu konsisten dari awal sampai akhir. Meskipun bermain sendirian, Shareefa Daanish sangat berhasil menunjukkan kualitas aktingnya disini.


Episode 4: Dering (Tayang Perdana: 16 September 2021)
Berkisah tentang seorang anak perempuan sibuk yang mendapatkan sebuah warisan berupa telepon tua kesayangan mendiang ibunya. Selain elemen horror lewat misteri terror telepon tengah malam, episode ini sangat mengandung drama yang menguras emosi dan air mata. Kisah kerinduan seorang ibu akan anaknya yang tak pernah tercapai hingga ajal memisahkan sukses membuatku rindu sosok mama dan ingin segera pulang kampung! Performance Dea Panendra dan Yati Surachman sungguh memukau.


Episode 5: Usik (Tayang Perdana: 23 September 2021)
Berkisah tentang dua orang mahasiswa baru yang mendapat tantangan Jurit Malam untuk mengambil tali kain kafan di dalam kuburan yang sudah dipersiapkan. Bagi para mahasiswa, episode kelima ini bisa saja related karena pernah mengikuti kegiatan Jurit Malam. Pada episode ini, penonton tidak lagi diajak untuk melihat kisah drama yang menyentuh seperti empat episode sebelumnya. Penampakan dan visual pocongnya sungguh memorable!


Episode 6: Calon Mantu (Tayang Perdana: 30 September 2021)
Berkisah tentang sepasang calon pengantin yang sedang disibukkan fitting baju pernikahan mereka. Sebuah rahasia akhirnya terkuak dari salah satu mempelai dan harus berhadapan dengan leluhur pemilik baju pernikahan itu. Episode keenam ini lebih menonjolkan suasana creepy lewat sebuah lukisan dan tradisi warisan gaun pengantin. Kapan lagi bisa melihat unsur horror disiang hari.


Episode 7: Pelet (Tayang Perdana: 7 Oktober 2021)
Berkisah tentang seorang pria yang mendatangi dukun untuk mengirimkan pelet pada wanita pujaannya. Pada episode ketujuh ini, Azhar Kinoi Lubis ingin memberikan relaksasi pada penonton dengan menampilkan perpaduan horror dan komedi yang efektif. Atmosfer mencekam disaat Dian Sidik berada di rumah dukun langsung berubah drastis disaat kejutan muncul diakhir film. Performance Dian Sidik dan Rania Putrisari sangatlah menghibur dan komikal!


Episode 8: Permisi (Tayang Perdana: Hari ini, 14 Oktober 2021)
Berkisah tentang seorang perias jenazah yang kedatangan korban tewas dari sebuah kecelakaan di jalanan. Namun disaat sang perias bersama dengan suami akan merias jenazah tersebut, mereka mengalami gangguan misterius. Sang suami bahkan melihat secara langsung arwah korban kecelakaan itu. Final episode dari RITUAL THE SERIES (2021) yang menurutku berhasil dalam membangun terror  kepada penonton. Atmosfer horror yang dihadirkan di Rumah Duka tampil sangat mencekam meskipun durasinya terbatas. Eksekusi plot twist yang tersaji dalam episode kedelapan ini menurutku masih reasonable dan tidak merusak keseluruhan cerita. Keren!


Makin penasaran kan dengan TRUEID ORIGINAL: RITUAL THE SERIES (2021)? Yuk nonton delapan episodenya secara GRATIS tanpa syarat apapun hanya di TrueID!
Untuk review lengkap RITUAL THE SERIES (2021) klik disini.

0 comments:

Post a Comment