Thursday, 3 October 2013

[Review] Air Mata Terakhir Bunda: Kisah Insipiratif dari Keluarga Korban Lumpur Lapindo Sidoarjo


#Description:
Title: Air Mata Terakhir Bunda (2013)
Casts: Happy Salma, Vino G. Bastian, Rizky Hanggono, Ilman Lazulfa, Reza Farhan Bariqi, Endy Erfian, Mamiek Prakosa, Tabah Penemuan, Sean Hasyim, Marsha Timothy
Director: Endri Pelita
Studio: RK 23 Pictures


#Trailer:



#Synopsis:
Sriyani (Happy Salma) seorang Ibu sekaligus Ayah dari kedua anak laki-laki nya yaitu Iqbal (Reza Farhan Bariqi / Rizky Hanggono) dan Delta (Ilman Lazulfa / Vino G. Bastian) tinggal disebuah rumah sederhana di daerah Sidoarjo. Sang Suami entah mengapa pergi meninggalkan Sriyani ketika Delta baru saja lahir. Ia berjuang dengan gigih seorang diri membesarkan dan mendidik kedua anaknya Iqbal dan Delta untuk menjadi seseorang yang menghargai akan Ilmu, Kerja Keras dan juga Kejujuran. Sriyani setiap hari membanting tulang berjualan lontong kupang keliling kota, menjadi buruh cuci rumah tangga hingga bantu bantu diacara hajatan tetangga nya demi menyekolahkan Iqbal dan Delta.
Rasa keingintahuan Delta akan Ayahnya semakin besar ketika orang-orang disekitarnya selalu membahas ayah Delta yang konon katanya membuka toko sepatu dipusat kota Sidoarjo. Akan tetapi Sang Ibu tak mengizinkan Delta untuk mengetahui ayahnya dan menganggap kalau ayahnya telah meninggal dunia.
Dengan kegigihan dan menanamkan sikap moral yang tinggi terhadap Iqbal dan Delta, Sriyani berhasil membesarkan kedua anaknya menjadi anak yang sukses, Iqbal menjadi karyawan swasta disebuah perusahaan di Sidoarjo, sedangkan Delta berhasil menjadi sarjana lulusan Institut Teknologi Sepuluh November Surabaya dan merantau pergi ke Jakarta.
Dengan melihat kerja keras yang selama ini dilakukan oleh ibu nya seorang diri, Delta pun berusaha membalas semua jasa ibunda nya ketika Sang Ibu memasuki usia senja. Karena tujuan Delta cuma satu yaitu membahagian Sang Ibu yang sangat dicintai nya. Akan tetapi sebuah musibah yang tak terduga datang ketika Delta akan melangsungkan Wisuda di kampusnya.
Apakah Sang Ibu akhirnya bisa melihat kedua anaknya sukses dan menikmati hasil dari kedua anaknya?


#Review:
Air Mata Terakhir Bunda, sebuah Film Melodrama Keluarga Indonesia yang diadaptasi dari Novel berjudul sama karya Kinara Kejora yang diangkat dari kisah keluarga korban lumpur Lapindo yang sukses hingga mencapai cetakan keenam.
Untuk segi cerita, Film AMTB ini begitu mengharu biru tentang sesosok Ibu sekaligus single parent yang berjuang membesarkan dua anak ditengah keterbatasan. Beruntung, AMTB ini tidak over melow, cukup pas, pelan tapi pasti dan dengan alur cerita yang maju mundur membuat seakan sedang bernostalgia ketika masa kecil kita. 
Harus diakui casts dalam AMTB yang paling memukau, apik dan total hanya Happy Salma. Sepanjang film, Happy Salma berhasil menghadirkan sosok seorang ibu yang hebat. Vino. G Bastian, Rizky Hanggono beserta casts lain cukup pas dalam memerankan tokohnya masing-masing. Chemistry Vino-Rizky serta Ilman-Reza sebagai adik kakak cukup kuat dan menghibur dibeberapa adegan.
Untuk segi sinematografi, AMTB ini cukup berhasil menggambarkan keindahan dibalik Bencana Lumpur Lapindo serta keindahan alam Sidoarjo. Music Scoring yang cukup mellow juga berhasil menambah efek mellow disepanjang Film.
Overall, Air Mata Terakhir Bunda boleh dibilang salah satu Film Indonesia Genre Drama Keluarga TERBAIK ditahun 2013 ini setelah Film 9 Summers 10 Autumns karya Ifa Isfansyah.


[7.5/10 Bintang]

3 comments:

  1. Maaf mas, ITS itu bukan singkatan dari Institut Teknologi Surabaya, tapi Institut Teknologi Sepuluh Nopember...
    Terima kasih...

    ReplyDelete
  2. Maaf mas, ITS itu bukan singkatan dari Institut Teknologi Surabaya, tapi Institut Teknologi Sepuluh Nopember...
    Terima kasih...

    ReplyDelete
  3. Terimakasih atas ralat nya :) *brb edit this post*

    ReplyDelete