Wednesday 22 September 2021

[Review] The Medium: Kisah Menyeramkan Dari Keluarga Dukun Di Thailand!



#Description:
Title: The Medium (2021)
Casts: Narilya Gumongkolpech, Sawanee Utoomma, Sirani Yankittikan, Yasayaka Chaisorn, Boonsong Nakphoo, Arunee Wattana
Director: Banjong Pisanthanakun
Studio: GDH 559, ShowBox, Jor Kwang Films, CBI Pictures, Encore Films


#Synopsis:
Sekelompok pemuda sedang melakukan proses produksi untuk film dokumenter mereka yang menyorot tentang kehidupan sehari-hari para cenayang atau dukun di pinggiran Thailand. Dari banyaknya cenayang yang mereka datangi, hanya Ibu Nim (Sawanee Utoomma) saja yang membuat mereka tertarik karena keluarga besar Ibu Nim mempunyai silsilah keturunan cenayang. Ibu Nim pun bersedia jika kehidupan sehari-harinya itu di dokumentasikan.


Ibu Nim sendiri merupakan salah satu cenayang paling disegani karena sering membantu dan menyembuhkan para warga apabila mengalami kejadian mistis. Kemampuan yang Ibu Nim dapatkan itu berasal dari warisan turun temurun keluarga besarnya. Mendiang nenek moyangnya merupakan pewaris ilmu mistis dari Dewa Bayan, salah satu dewa keramat yang sudah melegenda di Thailand. Setelah kematian sang ibu, ilmu dari Dewa Bayan tersebut harus segera berpindah kepada salah satu anak perempuannya. Namun sayang, sang anak pertama yaitu Ibu Noi (Sirani Yankittikan) menolak mewarisi ilmu tersebut. Ia memilih untuk hidup normal saja tanpa harus menjadi seorang cenayang. Otomatis, ilmu cenayang akhirnya jatuh ke tangan Ibu Nim.


Setelah menjalani hidup sebagai seorang cenayang, keluarga besar Ibu Nim dan Ibu Noi mulai mengalami serangkaian kejadian tragis. Salah satu saudara mengalami kecelakaan motor. Selain itu, suami dari Ibu Noi juga tewas dengan cara membakar diri di pabrik benang milik keluarga besarnya. Kematian sang ayah itu membuat Ibu Noi dan anaknya, Mink (Narilya Gumongkolpech) sangat bersedih.



Usai mengadakan acara kremasi jenazah, Ibu Noi melihat ada yang tidak beres dari sikap Mink. Ia menjadi lebih pendiam namun terkadang sering bertingkah seperti anak kecil. Tak hanya itu saja, Ming juga sering bertindak kasar jika bertemu dengan orang lain. Hal tersebut membuat Ibu Noi khawatir tentang kondisi anaknya itu. Ia meminta pada Ibu Nim untuk segera menyembuhkan Mink.



Hari demi hari berlalu, keadaan Ming semakin memburuk. Mink bahkan sempat menghilang selama satu bulan lamanya setelah mengalami kerasukan. Ibu Nim yakin jika Mink dirasuki dan dikontrol oleh suatu hal yang sangat berbahaya. Dengan ditemani beberapa cameraman, Ibu Nim menelusuri apa yang sebenarnya terjadi pada keluarganya. Apakah ada kaitannya dengan kutukan Dewa Bayan karena Ibu Noi dan Ibu Nim telah mengubah takdir yang seharusnya?


#Review:
Dua rumah produksi asal Korea dan Thailand berkolaborasi menghadirkan sebuah film horror terbaru yang berjudul THE MEDIUM (2021). Film ini digarap oleh kreator film SHUTTER (2004) dan PEE MAK (2013) yaitu Banjong Pisanthanakun. Pada bulan Juli lalu, THE MEDIUM (2021) berhasil memenangkan kategori Best Choice Film Feature pada ajang Bucheon International Film Festival 2021 yang berlangsung di Bucheon, Korea Selatan.



Konsep dari Film THE MEDIUM (2021) ini memadukan antara film dengan dokumenter, sehingga eksekusinya terasa lebih real dan meyakinkan. Elemen horror yang dihadirkan pun sangat kental dengan unsur Thailand dan budaya Asia Tenggara. Meskipun mempunyai tempo yang cukup lambat, ditambah lagi dengan durasi mencapai 131 menit, tak membuat film THE MEDIUM (2021) ini membosankan. Teka-teki tentang apa yang sebenarnya terjadi pada karakter Ming terus membuatku penasaran sekaligus was-was terhadap bahaya yang mengancam. Berbagai penyebab yang menimpa Ming sempat menjadi cerita pendukung, namun hal tersebut malah menjadi jebakan cerita untuk menuju pada penyebab yang sesungguhnya. Pembangunan cerita dari masing-masing karakter pun cukup memuaskan dan saling terkoneksi satu sama lain. Plot semakin menarik dan intens kengerian terus meningkat disaat Ibu Nim hilang selama satu minggu untuk memperdalam ilmu cenayangnya. Elemen horror melalui kamera CCTV dari berbagai sudut berhasil membuatku ketakutan. Berbagai sudut rumah dieksplor dengan sangat baik oleh kamera pengawas dan menampilkan banyak penampakan yang sangat meresahkan sekaligus disturbing.


Menuju babak akhir film, aku sempat khawatir, cerita film THE MEDIUM (2021) ini akan dibawa kemana. Dan rasa khawatir itu terbukti. Semua misteri dan kengerian yang berhasil tersaji begitu organik dari awal film harus pudar gara-gara penyelesaian cerita yang terlalu predictable dan instan. Ditambah lagi sensasi horror tradisionalnya langsung berubah ke arah full mockumentary dengan sensasi pertumpahan darah melawan manusia seperti Zombie.



Untuk jajaran pemain, penampilan keluarga besar Ibu Nim sungguh memukau dan kuat. Aksi Narilya Gumongkolpech sebagai Ming sukses membuatku ketakutan. Gesture dan perubahan karakternya paling menonjol banget. Yang cukup disayangkan dalam film ini yaitu tidak adanya eksplorasi cerita dari keempat kameramen. Blocking dan penggunaan point of view mereka juga terasa membingungkan dan sesekali tidak menolong keluarga besar Ibu Nim. Overall, film THE MEDIUM (2021) lumayan memuaskan. Sajian film "dokumenter" horror dengan unsur supranatural-tradisional yang mencekam! Segera tayang di bioskop CGV Cinemas, Cinepolis, Flix Indonesia mulai 20 Oktober 2021! Don't miss it.


[8.5/10Bintang]

34 comments:

  1. Mantap, makasih banyak review nya. Jadi lebih paham tentang karakter tiap pemerannya.

    Tapi masih ada satu hal yang membuat saya penasaran, di scene tersebut dijelaskan tentang stiker di belakang mobil Manit, bertuliskan "Mobil ini berwarna merah" tapi pada kenyataannya mobil tersebut tidak berwarna merah. Cenayang itu bilang kalau ini ada kaitannya dengan masalah yang terjadi, tapi tidak dijelaskan apa itu.

    Apakah Anda tahu penjelasan ini? Kalau tahu, boleh dishare penjelasannya, saya sangat penasaran

    ReplyDelete
    Replies
    1. Ada tulisan aksara thailand di belakang mobil berwarna merah. Tapi gatau apa maksudnya

      Delete
    2. Setelah aku menonton lagi di bioskop, menurutku maksud tulisan "mobil ini berwarna merah" itu memberikan tanda jika Dukun Santi sedang mengelabui proses ritual penerimaan Dewa Bayan dengan cara menukar Mink dengan Ibu Noi. Terlihat dari gesture saat Dukun Santi diwawancara, ia nampak seperti memberikan tanda seolah dia serius, padahal sedang berpura-pura..

      Delete
    3. jawaban nya simple boss. artinya. saat penyegelan kyubi atau roh jahat, seharusnya yg di bawa itu mink bukan ibu nya. tapi karna mencoba untuk menipu jadi yg di bawa ibu nya sedangkan mink di rumah. sama kaya halnya ada tipuan yg jelas mobil ini berwarna merah padahal aslinya hitam.

      Delete
  2. Ceritanya menggantung, jadi penasaran setelah semua mati ming hidupnya bagaimana

    ReplyDelete
  3. Bingung maksud dari wawancara terakhir ibu nim

    ReplyDelete
    Replies
    1. Wawancara terakhir Ibu Nim itu menjelaskan jika dia sebetulnya tidak yakin apakah benar sosok Dewa Bayan itu ada dalam dirinya atau tidak, karena ia sudah kewalahan dan tak bisa lagi menyelamatkan Mink. Gitu sih kalau menurut aku..

      Delete
  4. yg rusak patung dewa bayan siapa ya?keren sih film nya...,kentang..😁😁

    ReplyDelete
    Replies
    1. Besar kemungkinan Mink sih yang rusakin patung Dewa Bayan. Kejadiannya bisa aja terjadi ketika Mink hilang selama satu bulan dan sudah dirasuki berbagai jenis makhluk halus..

      Delete
  5. Kalo biasa nnton horror Thailand .. knp aku merasa film ini biasa aja ya

    ReplyDelete
  6. Msh blm paham sebenrnya sma crta nya

    1. Pas scene awal dy d katain whore itu , dy bener d katain gt atau cuma pendengaran nya dy aja alias dy aja yg denger ?

    2.pas scene dy "main" d kantor trs ketangkep cctv , itu yg d ajak main org atau hantu ?

    ReplyDelete
    Replies
    1. 1. Kayaknya cuma Mink doang yang denger. Besar kemungkinan dia sudah mulai diganggu oleh setan setelah ayahnya meninggal.

      2. Bisa jadi orang atau setan sih kalau menurutku. Kenapa orang? Karena bisa terlihat jelas oleh bos dan kameramen Mink via CCTV. Bisa juga itu setan yang berwujud menjadi manusia, gara-gara kondisi tubuh Mink yang sangat mudah untuk keluar masuknya setan..

      Delete
    2. Tapi kalo di liat dari mimpi si Mink yg ada orang penuh tato di badan nya,bisa jadi sih itu hantu..terus pas sebelum ritual si Nim di pohon bunuh diri mike itu pas nyari barang2 yang berkaitan dengan hantu,ditemuin kondom kalo gk salah..CMIIW

      Delete
    3. Betul banget, kemungkinan yg ngelakuin hubungan seks sama Mink di kantornya itu adalah setan berwujud manusia. Tapi menurutku setan yg ganggu mink itu bukan berasal dari arwah saudara laki-lakinya mink yang bunuh diri di pohon itu.. Barang-barang bekas termasuk kondom bekas yang Mink dikumpulkan di kamarnya itu yg menyebabkan ia kerasukan banyak setan..

      Delete
    4. klo liat di versi ilegal.. adegan wik2 di kantor itu cukup panjang dan bersama 3 orang berbeda.. jadi klo menurut ane mah, mereka cowo asli, nah si mink lagi kerasukan roh pelacur.. jadi aja berbuat demikian...
      cmiiw

      Delete
    5. Download dimana kekwkwk ?

      Delete
    6. Sudah tersdia di Shudder dan Netflix

      Delete
  7. itu ibu Nim meninggalnya kenapa ya? ak ga ngertii..

    trus pamannya kayaknya masih bisa sekamat tuh

    ReplyDelete
    Replies
    1. Bisa jadi Ibu Nim meninggal karena diserang sama Ming yang sudah kerasukan. Kalau misalnya Ibu Nim meninggal sedang tidur (sesuai dengan subtitle) agak gak make sense sih, soalnya kondisi rumah Ibu Nim berantakan dan banyak belatung..

      Delete
  8. aku masih binggung siapa yang masukin ibu noi yah ibuknya mink ? dia ngakunya ba yan ? kok ba yan bunuh orang

    ReplyDelete
    Replies
    1. Kayaknya bukan Dewa Bayan deh, soalnya Ibu Nim kan udah bilang kalau Dewa Bayan itu dewa yang baik dan melindungi.. Besar kemungkinan Ibu Noi kerasukan semua setan jahat yang ada di pabrik itu dan pura-pura kalau dia adalah Dewa Bayan

      Delete
  9. aku masih bingung banget kenapa si mink dituker sama ibunya tujuanya apa :( jujur aku gapaham sama plot belakangnya karna kurang penjelasan gitu menurutku

    ReplyDelete
  10. Settingan kok dianggep serius😄

    ReplyDelete
  11. Rasanya mesti re-watch biar paham.. Tapi ga berani adegan zombie-zombie nya 😭.. Khas korea bngt klo udah gigit2 tuh

    ReplyDelete
    Replies
    1. yg zombie2 itu katanya pada kerasukan roh anjing yang mati penasaran karena dimakanin sama penduduk situ

      Delete
    2. Iya, apalagi ibu noy jualan daging anjing. Itu yang bikin roh anjing pada marah juga

      Delete
  12. Btw yang boneka jampi2 di scene terakhir itu, arti tulisan nya apa ya guys?

    ReplyDelete
    Replies
    1. Itu nama pabriknya dan yg aku herankan siapa yg buat boneka itu?

      Delete
    2. Itu yang buat boneka santet adalah orang-orang atau para pegawai di pabrik yang selama ini dibuat kecewa dan sakit hati oleh keluarga besar Mink, terutama sang ayah yang merupakan pemilik pabrik itu. Kalau nonton di bioskop ada penjelasannya kok saat Ibu Nim ngobrol dengan tim kameramen..

      Delete
  13. Di endingnya kok ibu nim masih hidup? Bukannya sudah meninggal di rumahnya?

    ReplyDelete
    Replies
    1. Itu flashback waktu wawancara terakhir sebelum ibu nim meninggal

      Delete
  14. lumayan suka sama film the medium ini

    djarum website

    ReplyDelete