#Description:
Title: Black Widow (2021)
Title: Black Widow (2021)
Casts: Scarlett Johansson, Florence Pugh, Rachel Weisz, David Harbour, OT Fagbenle, Olga Kurylenko, Ray Winstone, William Hurt, Liani Samuel, Nanna Blondell, Michelle Lee
Director: Cate Shortland
Studio: Marvel Studios
#Synopsis:
Perselisihan antara anggota Avengers yang menyebabkan event Civil War membuat mereka terpecah belah menjadi dua team yaitu Team Iron Man dan Team Captain America. Bahkan para anggota Avengers pun terpaksa mengasingkan diri untuk sementara waktu karena menjadi buronan pemerintah dan juga SHIELD. Salah satu yang menjadi buronan adalah Natasha Romanoff (Scarlett Johansson) atau Black Widow. Natasha pun memutuskan untuk pulang ke kampung halamannya di Norwegia. Selama berada disana, ia mendapat kabar jika sang adik yaitu Yelena Belova (Florence Pugh) telah mengetahui tentang rahasia organisasi The Red Room yang menjadikan mereka seperti sekarang. Yelena dikabarkan membawa sebuah serum merah yang mampu menghapus kontrol dari The Red Room.
Natasha dan Yelena pun menjadi incaran pimpinan The Red Room yaitu General Dreykov (Ray Winstone) karena berpotensi mengacaukan misi mereka yang ingin menguasai para perempuan terlantar dan dijadikan sebagai senjata sekaligus agen Black Widow generasi baru. Dreykov mengutus Taskmaster (Olga Kurylenko), sosok penjahat yang mempunyai kekuatan bisa menduplikasi gerakan dan kekuatan lawannya untuk memburu Natasha dan juga Yelena.
Seiring berjalannya waktu, markas The Red Room saat ini sudah tidak bisa ditemukan dengan mudah. Natasha dan Yelena pun kemudian mencari keberadaan orangtua mereka untuk menanyakan perihal keberadaan markas The Red Room. Sang ayah yaitu Alexei Shostakov (David Harbour) yang merupakan seorang super soldier bernama Red Guardian kini mendekam di penjara. Mereka kemudian berencana untuk mengeluarkan sang ayah dengan bantuan agent SHIELD yang selalu menemani Natasha yaitu Rick Mason (OT Fagbenle).
Setelah berhasil mengeluarkan Alexei, mereka bertiga kemudian bergegas untuk mencari sang ibu yaitu Melina Vostokoff (Rachel Weisz). Namun sayang, sang ibu tidak ingin lagi kedua anaknya itu kembali terlibat dalam organisasi The Red Room. Melina yang merupakan mantan orang kepercayaan Dreykov mengungkapkan jika organisasi The Red Room mempunyai tujuan yang sudah sangat berbeda, bahkan membahayakan para agent Black Widow yang masih ada disana. Natasha dan Yelena pun meminta Melina dan Alexei untuk membantu mereka bisa menemukan The Red Room secepatnya. Mereka berjanji akan menghancurkan The Red Room dan menyelamatkan para agent Black Widow dari misi jahat yang dilakukan oleh Dreykov.
#Review:
Setelah tertunda satu tahun lebih akibat Pandemi CoVid-19, akhirnya film solo BLACK WIDOW (2021) rilis di bioskop Indonesia (yang seharusnya tanggal 7 Juli 2021) dan internasional + Premiere Access Disney Plus pada tanggal 9 Juli 2021. Para pecinta film Marvel pastinya cukup mengantisipasi kehadiran film standalone dari Natasha Romanoff ini, pasalnya rencana film BLACK WIDOW (2021) sendiri sudah ada sejak tahun 2004 lalu.
Untuk segi cerita, film BLACK WIDOW (2021) mengambil setting waktu setelah film CAPTAIN AMERICA: CIVIL WAR (2016) dan sebelum film AVENGERS: INFINITY WAR (2018). Tak sedikit yang beranggapan jika kehadiran film BLACK WIDOW (2021) ini terasa aji mumpung memanfaatkan moment kematian Natasha di film AVENGERS: ENDGAME (2019). Tapi Marvel Studios tak sepenuhnya melakukan hal tersebut, karena plot dalam film ini menceritakan struggle Natasha Romanoff disaat dirinya mengasingkan diri pasca peristiwa Civil War. Selain itu, Cate Shortland menambahkan plot tentang organisasi The Red Room dengan unsur women empowerment didalamnya. Hal tersebut membuat sisi humanis dari sosok Natasha Romanoff muncul dan jarang dieksplor dalam film-film MCU lainnya. Selain itu, background story dan keluarga dari dirinya pun ikut diceritakan dalam film ini. Hal tersebut mematahkan anggapan jika selama ini Natasha adalah seorang yatim piatu yang tidak memiliki keluarga. Sekuens action dalam film ini pun tampil cukup memuaskan. Adegan fighting yang dilakukan Natasha, Yelena dan yang lainnya tampil tak kalah seru seperti film-film Captain America.
Untuk jajaran pemain, Scarlett Johansson seperti biasa melakukan tugasnya dengan sangat baik menjadi Natasha. Penampilan Florence Pugh yang memerankan Yelena Belova juga tak kalah mencuri perhatian. Chemistry yang dibangun dengan Johansson pun cukup mengasyikkan. Moment lucu selalu hadir disaat Yelena mengejek aksi dan gaya Natasha yang menurutnya lebay dalam setiap adegan fighting. Hahaha. Penampilan kedua orangtuanya yang diperankan David Harbour dan Rachel Weisz pun tidak terlalu mengecewakan meskipun porsinya sangat terbatas. Yang menjadi kekecewaan terbesarku terhadap film ini adalah sosok Taskmaster tidak sesuai dengan apa yang aku harapkan. Aku kira dia bakalan berperan besar terhadap keseluruhan cerita, tapi kenyataannya, development character dari Taskmaster yang diperankan Olga Kurylenko sangat buruk dan cuma gitu doang. Sangat disayangkan, mengingat dalam setiap trailer yang dirilis, sosok Taskmaster tampil begitu badass gara-gara kekuatannya yang bisa menduplikasi lawan.
Overall, film BLACK WIDOW (2021) tampil cukup memuaskan karena bisa melihat sosok Natasha Romanoff sebagai main character dalam sebuah film, karena selama tiga phase MCU kemarin, sosok Black Widow hanya kebagian supporting character saja. Oia, jangan lupakan ada After Credit Scene yang langsung berhubungan dengan serial HAWKEYE.
[6.5/10Bintang]
0 comments:
Post a Comment