Thursday 13 June 2024

[Review] The Watchers: Cerita Mistis Urban Legend Hutan Belantara Di Irlandia!



#Description:
Title: The Watchers (2024)
Casts: Dakota Fanning, Olwen Fouere, Georgina Campbell, Oliver Finnegan, Alistair Brammer, John Lynch
Director: Ishana Night Shyamalan
Studio: Warner Bros Pictures, New Line Cinema, Blinding Edge Pictures


#Synopsis:
Mina (Dakota Fanning) memutuskan hidup mandiri dan tinggal di Galway, Irlandia setelah kecelakaan mobil yang merenggut nyawa ibunya. Mina juga memilih menghilang dari kehidupan saudara kembarnya, Lucy karena merasa bersalah atas kecelakaan yang pernah terjadi ketika mereka berdua masih kecil.
Suatu hari, Mina yang bekerja di pet shop diminta untuk mengantarkan seekor burung beo berwarna orange ke kebun binatang di wilayah Belfast. Meskipun dapat memakan waktu perjalanan darat seharian, Mina tetap bersedia untuk pergi ke Belfast dengan mengendarai mobil pribadinya.


Perjalanan Mina dari Galway menuju Belfast pun dimulai sejak pagi hari. Jalanan yang ia lewati tergolong sepi namun memiliki pemandangan indah. Sesekali mobil memasuki jalanan yang rimbun dengan pohon-pohon. Memasuki sore hari, rute petunjuk jalan semakin masuk ke dalam hutan. Jalanan aspal menghilang dan berubah menjadi tanah hutan. Tak lama setelah itu mesin mobil mendadak mati. Tak hanya itu saja, ponsel milik Mina pun tak berfungsi. Mina berusaha untuk tetap tenang dan segera keluar dari mobil untuk mencari bantuan. Selama berkeliling di dalam hutan belantara, Mina tak menemukan apapun. Ia hanya melihat sebuah papan tulisan yang bertuliskan "point of no return". Saat Mina kembali ke tempat awal, ia terkejut karena mobil miliknya tiba-tiba hilang. Mina yang membawa kandang dan burung beo nya terus berlari mencari pertolongan sebelum matahari tenggelam.


Tak lama setelah itu, Mina melihat seorang perempuan tua berlari menuju sebuah bunker yang ada di tengah hutan. Mina pun berlari mengikuti orang tersebut. Setelah ikut masuk ke bunker itu, Mina berkenalan dengan Madeline (Olwen Fouere) dan kedua penghuni lainnya yaitu Ciara (Georgina Campbell) dan Daniel (Oliver Finnegan). Mereka bertiga sudah lama terjebak di hutan tersebut dan berlindung di bunker agar terhindar dari serangan makhluk mistis yang mereka sebut "The Watchers". Madeline kemudian menjelaskan, "The Watchers" tersebut selalu mengawasi dan memantau mereka dari luar bunker setiap malam sampai matahari terbit. Madeline juga menambahkan peraturan yang harus dipatuhi oleh Madeline yaitu jangan pernah keluar dari bunker saat malam hari, jangan membelakangi kaca dan jangan mendekati lubang terowongan yang ada di tengah hutan. Madeline sangat yakin jika terowongan tersebut merupakan tempat persembunyian "The Watchers" ketika siang hari.
Hari demi hari terus berlalu. Mina berusaha beradaptasi tinggal di bunker bersama tiga orang yang tak dikenal itu. Saat pagi sampai sore hari mereka berempat berpencar ke dalam hutan untuk mencari bahan makanan. Sesekali, Mina ikut bersama Ciara untuk mencari tumbuhan yang dipercaya memiliki khasiat untuk menyembuhkan penyakit. Setelah itu, Mina ikut menemani Daniel berburu hewan di hutan untuk dijadikan bahan makanan mereka. Sementara itu, Madeline sering memberikan banyak informasi saat Mina menemani dirinya mencari bahan makanan di hutan. Madeline meminta Mina untuk menghiraukan semua kekuatan mistis yang sengaja diciptakan oleh hutan tersebut agar orang-orang tersesat dan kemudian hilang selamanya.


Suatu hari, Mina yang sedang ikut berburu dengan Daniel berinisiatif untuk masuk ke lubang terowongan. Ia ingin melihat dan membuktikan jika sosok "The Watchers" yang selama ini ditakutkan oleh Madeline, Ciara dan Daniel itu benar adanya. Dengan modal nekat dan rasa penasaran, Mina berhasil turun ke dasar lubang dan menemukan banyak barang-barang terbengkalai. Mina dan Daniel kemudian membawa beberapa barang seperti sepeda, peralatan dapur dan sebuah camcorder yang rusak. Mengetahui hal tersebut membuat Madeline marah. Ia sangat yakin jika Mina melihat sosok misterius saat berada di dalam lubang terowongan tersebut meskipun Mina selalu membantahnya. Sementara itu, Daniel terkejut saat mengetahui camcorder yang sudah rusak itu tiba-tiba berfungsi ketika dibawa masuk ke dalam bunker. Ia pun berinisiatif untuk memasang kamera tersebut diluar bunker ketika malam hari agar bisa melihat secara langsung bentuk dari sosok "The Watchers" yang selama ini memantau mereka.
Malam hari pun tiba. Daniel, Madeline, Ciara dan Mina memantau dengan seksama layar televisi yang merekam secara langsung suasana di luar bunker. Tak lama setelah itu, terdengar ketukan pintu bunker. Saat didekati, muncul suara dari seorang pria bernama John (Alistair Brammer), yang merupakan suami dari Ciara yang sudah beberapa hari hilang di tengah hutan karena terlambat masuk ke dalam bunker. Ciara pun berusaha untuk menolong suaminya itu. Namun Madeline menegaskan jika orang yang berada di luar itu bukanlah John, melainkan jebakan dari "The Watchers" yang berusaha masuk ke dalam bunker untuk menghabisi mereka berempat. Dugaan Madeline pun akhirnya terbukti. Sosok diluar tersebut bukanlah John dan "The Watchers" pun berusaha untuk masuk dengan memecahkan kaca bunker.
Waktu terus berlalu, hingga tak terasa memasuki musim salju. Saat sedang mencari bahan makanan, Mina dan Ciara mendengar teriakan dari Madeline yang ternyata diikat oleh Daniel di tengah hutan. Daniel merasa bosan dengan segala aturan yang diterapkan oleh Madeline. Daniel kemudian berlari masuk ke dalam hutan dan dikejar oleh Ciara. Sementara itu, Mina berusaha melepasakan tali yang mengikat Madeline.
Matahari akan segera terbenam. Mina dan Madeline bergegas lari menuju bunker. Namun sayang, Daniel tidak mengizinkan mereka berdua untuk masuk. Madeline kemudian mengajak Mina untuk bersembunyi di bawah akar pohon sampai para "The Watchers" selesai memantau bunker. Untuk pertama kalinya, Mina melihat secara langsung sosok "The Watchers" yang selama ini mengawasi mereka berempat. Setelah itu, mereka berdua kembali ke bunker setelah dibantu oleh Ciara. Madeline yang semakin marah kepada Daniel akhirnya menjelaskan kembali jika "The Watchers" merupakan sosok peri yang bisa berubah wujud dan bisa menduplikasi bentuk manusia sesuai yang mereka inginkan. Keadaan semakin tak terkendali ketika para "The Watcher" kembali datang dan berusaha masuk ke dalam bunker dengan menggunakan kekuatan mereka. Madeline, Mina, Ciara dan Daniel yang semakin panik tak sengaja menemukan sebuah pintu rahasia untuk masuk ke ruang basement bunker. Mereka segera masuk ke dalam basement untuk berlindung dari serangan "The Watchers".


Saat berada di dalam ruangan tersebut, mereka terkejut karena melihat banyak sekali peralatan penelitian dan beberapa komputer. Mina pun menelusuri video-video yang direkam oleh Professor Rory Kilmartin (John Lynch) yang selama ini melakukan penelitian terhadap makhluk misterius di hutan belantara Irlandia. Sang profesor juga lah yang membangun bunker rahasia tersebut sebagai tempat berlindung dari serangan "The Watchers" tersebut. Pada akhir video yang direkam, Professor Rory meminta kepada siapapun yang menemukan penelitian ini baik di bunker ataupun di kampus tempat Professor Rory bekerja untuk segera dimusnahkan dianggap tidak pernah terjadi apapun. Professor khawatir jika terus diteliti akan berbahaya bagi "The Watchers" dan juga manusia. Professor juga memberi petunjuk terakhir untuk bisa keluar dari hutan dengan menggunakan perahu yang ada di pinggir danau. Mampukah Madeline, Mina, Ciara dan Daniel keluar dari hutan belantara tersebut?


#Review:
Rumah produksi Warner Bros Pictures merilis film horror terbaru dari sutradara muda Ishana Night Shyamalan yang merupakan anak dari sutradara kenamaan M. Night Shyamalan berjudul THE WATCHERS (2024). Film ini diadaptasi dari novel misteri yang ditulis oleh A.M. Shine yang dirilis tahun 2022 lalu. Film THE WATCHERS (2024) menjadi debut bagi Ishana sebagai sutradara sekaligus penulis film layar lebar, setelah sebelumnya sukses dengan serial produksi Apple TV - SERVANT yang sudah hadir selama empat musim.


Untuk segi cerita, film THE WATCHERS (2024) memiliki ide yang cukup menarik karena mengusung konsep survival dan escape room di tengah hutan. Sisi mistis nya pun berhasil diciptakan dengan baik lewat hutan belantara luas yang ada di Irlandia. Eksekusi cerita di prolog sebetulnya cukup bagus tentang urban legend Irlandia yang dipadukan dengan survival di dalam bunker kotak di tengah hutan belantara. Plot semakin memancing rasa penasaran dengan hadirnya peraturan demi peraturan yang harus dilakukan oleh empat karakter bisa bertahan hidup disana. Namun sayang, pengembangan dan pace cerita selama di hutan hingga terkuaknya tentang mitologi para peri dan manusia di masa lalu nya cukup lambat. Ditambah lagi background character Mina yang berusaha mengatasi rasa bersalah atas kematian ibunya disini terasa kurang menyatu dengan keseluruhan cerita dari film ini. Untungnya, masih acceptable berkat hadirnya beberapa adegan jump scared yang literally membuat penonton kaget sekaget-kagetnya. Ishana pun sepertinya ingin mengikuti style dari sang ayah yang selalu menghadirkan plot twist berlapis saat memasuki paruh akhir film. Eksekusinya pun berhasil mengejutkan dan bikin greget penonton.


Untuk jajaran pemain, penampilan Dakota Fanning di film horror ini tidaklah mengecewakan. Gesture, sifat penyendiri, pendiam dan ketakutannya bisa terpancar maksimal di depan layar. Team work dengan ketiga aktor lain yang terjebak di bunker juga bisa saling melengkapi satu sama lain. Chemistry kekeluargaan yang terjalin diantara mereka berempat pun menjadi believable untuk penonton.
Untuk urusan visual, Ishana dan tim sinematografi disini berhasil menyajikan visual hutan belantara Irlandia dan bangunan bunker dengan sangat baik. Atmosfer mencekam hutan ketika di malam hari pun mudah dirasakan oleh penonton. Yang cukup disayangkan menurutku yaitu visualisasi dari monster dan peri dari mitologi disini menurutku terasa aneh dan kurang seram. Sekilas mengingatkanku pada monster di semesta film A QUIET PLACE (2018) hahaha.
Overall, film THE WATCHERS (2024) tidaklah mengecewakan seperti score dari imdB maupun Rotten Tomatoes. Plot dan kejutannya masih acceptable sekaligus menarik untuk ditonton.


[7.5/10Bintang]

0 comments:

Post a Comment